WahanaNews-Bandung I Memasuki masa liburan sekolah sekaligus momen Hari Raya Idul Adha 1443 H yang jatuh pada Minggu 10 Juli 2022, volume penumpang Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) di wilayah Daop 2 Bandung mengalami peningkatan.
Itu terlihat dari angka volume penumpang harian sebelum libur sekolah yang berkisar antara 8.000 hingga 10.000 per harinya. Sementara pada masa libur sekolah terjadi peningkatan menjadi antara 10.000-11.000 penumpang setiap harinya.
Baca Juga:
Berikan Perlindungan Ekstra, PT KAI Daop 2 Bandung Lakukan Vaksin Booster Kedua Terhadap Karyawan
"Jika dibandingkan dengan volume penumpang di hari yang sama pada Juni 2022 (sebelum masa liburan sekolah) terjadi peningkatan volume penumpang KA sekitar 30%," ujar Manager Humas Daop 2 Bandung, Kuswardoyo kepada WahanaNews.co, Jumat (8/7/2022).
Namun jika diprediksi untuk hari ini 8 Juli 2022, lanjut Kuswardoyo, volume penumpang KA akan mencapai sekitar 12.300 orang yang berangkat dari Daop 2 Bandung, atau naik sekitar 23% dibandingkan weekend sebelum libur sekolah dan Idul Adha.
"Selama masa liburan sekolah dan Hari Raya Idul Adha okupansi tempat duduk rata-rata terisi 70%. Dimana pada weekend sebelum libur sekolah (24/6) 9.985 penumpang diberangkatkan dari Daop 2 Bandung," katanya.
Baca Juga:
Libur Imlek, PT KAI Daerah Operasi 2 Bandung Siapkan 80.152 Tempat Duduk
Kuswardoyo menambahkan, bagi calon penumpang yang akan melakukan pemesanan tiket KA dapat melalui aplikasi KAI Access, website resmi kai.id ataupun melalui Contact Center 121.
Pada masa liburan dan Idul Adha, PT KAI Daop 2 Bandung memastikan pelanggan KA yang melakukan perjalanan tetap menerapkan protokol kesehatan, baik di area stasiun maupun di atas KA. Serta telah memenuhi persyaratan perjalanan KA sesuai peraturan yang berlaku.
Saat ini, KAI masih mengacu pada SE Kementerian Perhubungan Nomor 57 Tahun 2022 tentang Petunjuk Pelaksanaan Perjalanan Orang Dalam Negeri dengan Transportasi Perkeretaapian pada Masa Pandemi Covid-19 tanggal 18 Mei 2022.