Ketika pengendara belum mempunyai tiket masuk yang dibeli secara online, mereka dialihkan menuju Jakarta Inner Ringroad arah Kemayoran.
Dari pantauan, masih ada mobil berpelat genap mencoba masuk dan akhirnya diminta berputar balik oleh petugas. Pengemudi yang tidak tahu aturan ini banyak yang bertanya ke petugas.
Baca Juga:
Polantas Memaki Pemotor, Dirlantas Polda Metro Jaya Minta Maaf
"Ini kenapa ya, Pak?" ujar salah satu pengemudi.
"Iya, Ibu, hari ini ada pemberlakuan ganjil-genap di Ancol. Kalau belum ada tiket online-nya silakan putar balik ya," ujar petugas.
Calon pengunjung tersebut kemudian memutar balik mobilnya.
Baca Juga:
Dirlantas Polda Kalsel Ingatkan Polantas Senyum dan Santun Melayani Masyarakat
Hal yang sama terjadi di TMII. Dari pantauan, masih ada mobil berpelat genap mencoba masuk dan akhirnya diminta putar balik oleh petugas. Pengemudi yang tidak tahu aturan ini pun kemudian bertanya ke petugas.
"Pak, saya belum tahu, Pak," kata pengemudi bernama Mulyono asal Yogyakarta.
"Tapi sekarang makanya dikasih tahu, besok-besok baru ditilang. Ini baru pemberitahuan informasi. Jadi ganjil-genap yang masuk ke kawasan wisata TMII," jawab polisi.