Saksi lainnya, Handa (27) mengatakan, dirinya yang tengah di sebelah kiri jalan R A Kosasih melihat mobil angkot melintas.
"Tiba-tiba mendengar adanya benturan keras. Setelah dilihat mobil Xpander menghajar mobil angkot dari atas," ujarnya.
Baca Juga:
Bocah Perempuan di Cibereum, Tewas Ditusuk Orang yang Tak Dikenal
Handa menuturkan mobil angkot terlempar kesebelah kanan akibat terdorong mobil Xpander dari atas (jalan Pesona Cibeureum) dan mobil xpander masuk ke dalam warung.
"Mobil angkot hancur (pejet) ada penumpangnya hingga mengeluarkan darah. Sementara mobil Xpander langsung nabrak warung warga," pungkasnya.
Sementara itu, dalam kecelakaan tersebut, tiga orang mengalami parah dua di antaranya supir dan penumpang angkot dan satu orang lagi pedagang Cakuwe.[zbr]