"Semoga dapat diwujudkan oleh Pak Wakil (Bupati). Dan tahun depan bisa menjadi salah satu kalender event yang menarik untuk kita kunjungi,” ujar Sandi.
Sementara itu, ada 35 pelaku ekonomi kreatif yang beruntung dapat mengikuti workshop tersebut. Mereka berkiprah di subsektor pertunjukan. Untuk bisa mengikuti workshop, pelaku usaha ekonomi kreatif wajib mendaftarkan diri melalui situs www.katakreatifindonesia.com.
Baca Juga:
Menparekraf Apresiasi Starlux Airlines Hadirkan Penerbangan Langsung Taipei-Jakarta
Mereka juga melampirkan bukti surat keterangan sudah mejalankan usaha minimal enam bulan dari pemerintah setempat. Pendaftaran melalui website itu merupakan bagian dari strategi inovasi penggunaan teknologi big data untuk menggarap dan membangkitkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
Diketahui, Garut menjadi lokasi ke-14 yang para pelaku usaha ekonomi kreatifnya mendapat kesempatan mengikuti workshop dan bertemu langsung dengan Menteri Parekraf.
Workshop ini merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mendorong kebangkitan ekonomi kreatif. Itu dilakukan dengan memfasilitasi para pelaku ekonomi kreatif dan UMKM untuk bereksplorasi dan mengembangkan ide-ide kreatif dan inovatif. Sehingga, produk mereka dapat memiliki nilai tambah dan nilai jual yang tinggi. [tsy]