Dudy menyebut DLH juga akan mengosongkan beberapa TPS sebagai langkah antisipasi karena TPA Sari Mukti akan libur pada Hari H. Sampah baru akan diangkut kembali ke TPA setelah libur Lebaran berakhir.
“Kami mengimbau warga untuk menahan sampah di rumah masing-masing selama Hari H atau, jika memungkinkan, melakukan pengolahan sampah organik dengan metode sederhana seperti komposter,” tambahnya.
Baca Juga:
RDF Rorotan Mau Didemo Lagi, Pramono Buka Suara - Warga Minta Tutup
Ia juga mengajak warga dan wisatawan untuk turut menjaga kebersihan kota dengan membuang sampah pada tempatnya serta memilah sampah organik dan anorganik.
“Kebersihan kota adalah tanggung jawab bersama. Mari kita jaga Bandung tetap bersih dengan membuang sampah di tempat yang telah disediakan,” katanya.
Dudy mengapresiasi para petugas kebersihan yang tetap bekerja selama libur Lebaran.
Baca Juga:
Prabowo Minta Gunung Sampah Bantar Gerbang Cs Dibereskan
"Kami berterima kasih kepada para pejuang kebersihan yang tetap bertugas. Semoga apa yang dilakukan menjadi amal kebaikan. Selamat Idulfitri, mohon maaf lahir dan batin," tandasnya.
[Redaktur: Mega Puspita]