WahanaNews.co | Angin kencang yang berhembus di kawasan Jalan Warung Buncit Raya, Jakarta Selatan, Sabtu (5/3/2022) sekitar pukul 12.45 WIB, merubuhkan tiang bekas pemancar yang berada di atas Gedung Mondial Creative School.
Akibatnya, tiang tersebut mengayun dan menghajar kaca-kaca di lantai 4 Kantor WahanaNews.co, yang memang tepat berada di sebelah kiri Gedung Mondial Creative School.
Baca Juga:
Pemkab Dairi Siap Dukung Gugus Tugas Polri Sukseskan Ketahanan Pangan
Sekurangnya, tiga buah kaca jendela berukuran besar pecah berhamburan, dan serpihannya "menyerang" sejumlah kru dan tamu WahanaNews.co yang sedang berbincang di lantai 4.
Linda (33), salah seorang tamu WahanaNews.co, menjadi korban semburan serpihan kaca jendela tersebut
"Saya kebetulan sedang berada tepat di jendela, karena ingin melihat tiupan angin yang terdengar menderu. Tiba-tiba, pyaaarrrr... Refleks saya membalikkan badan. Tapi, tetap saja terkena serpihan kaca jendela itu, dan salah satunya ada yang menancap di bagian punggung saya," kata Linda.
Baca Juga:
Polsek Bagan Sinembah Gelar Kegiatan Launching Gugus Tugas Polri dan Ketapang.
Sementara itu, pihak Gedung Mondial Creative School sendiri masih berbincang dulu terkait pertanggungjawaban atas musibah tersebut.
"Masih kami bicarakan dulu, ya. Nanti saya kabari," kata pihak Mondial Creative School.
Sejauh ini, musibah yang sempat menarik perhatian masyarakat sekitar itu menyebabkan dua orang mengalami luka ringan.