WahanaNews - Priangan Timur | Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Sumedang, Jawa Barat mengklaim bahwa jumlah kunjungan wisata di sejumlah destinasi di Sumedang mengalami kenaikan.
Menurut Kepala Bidang Pariwisata pada Disparbudpora Sumedang, Elan R Nagari menyebutkan, sejak seksi 2 dan 3 Tol Cisumdawu dibuka, jumlah kunjungan wisata di wilayah Sumedang langsung mengalami lonjakan.
Baca Juga:
Terowongan Tol Cisumdawu Aman Dilalui Pascagempa Sumedang
“Sejak dibuka tol, banyak kendaraan luar daerah Sumedang yang masuk ke beberapa. Kondisi ini, tentunya akan sangat menguntungkan bagi Kabupaten Sumedang, terutama pada sektor pariwisata,” ujar Elan kepada wartawan di Situraja, Rabu (21/12/2022).
Dirinya meyakini, tol Cisumdawu mempermudah aksesibilitas dari luar daerah menuju Kabupaten Sumedang, sehingga menjadi modal utama bagi kemajuan pariwisata di Sumedang.
Bahkan, menjelang libur Natal dan Tahun Baru juga, perumahan reservasi dari luar daerah ke tempat-tempat wisata di Sumedang, dipastikan sudah penuh.
Baca Juga:
Tol Cisumdawu Diresmikan Presiden, PLN UP3 Sumedang Sukses Berikan Listrik Andal
“Untuk data pastinya, kami memang belum pegang, soalnya Tol Cisumdawu sendiri baru dibuka satu mingguan. Namun berdasarkan laporan dari para pengelola objek wisata, sejak Tol Cisumdawu dibuka jumlah kunjungan wisata langsung terlihat meningkat,” ujarnya.
Elan menambahkan, peningkatan jumlah pengunjung ke destinasi wisata cukup cukup beralasan.
Pasalnya, sejak Jalan Tol Cisumdawu dibuka pada 15 Desember 2022, pergeseran orang dari luar daerah menuju Kabupaten Sumedang juga memang terlihat sangat meningkat.