JABAR.WAHANANEWS.CO, KOTA BANDUNG — Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman menyampaikan sambutan dalam acara Musyawarah Daerah V Dharma Wanita Persatuan (DWP) Tingkat Provinsi Jabar 2025 di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Rabu (26/2/2025).
Musda V DWP Tingkat Provinsi Jabar 2025 mengambil tema ”Penguatan Fondasi Transformasi Organisasi DWP Menuju Indonesia Emas 2045”.
Baca Juga:
Tanpa Honor, Susi Pudjiastuti Didaulat Jadi Konsultan Pemprov Jabar
Dalam sambutannya, Heman mengajak anggota DWP yang merupakan istri para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemda Provinsi Jabar untuk meningkatkan kekompakan dalam berorganisasi.
Terlebih menurutnya, seiring dengan tantangan zaman yang semakin kompleks tentu tantangan kehidupan rumah tangga pun semakin hebat.
Sementara itu, ketahanan keluarga sendiri menjadi langkah awal suksesnya suatu pembangunan, khususnya pembangunan manusia.
Baca Juga:
Pemdaprov Jabar Terus Kerja Berdayakan UMKM Naik Kelas
"Karena semua berawal dari keluarga dan tentu kita mulai dari keluarga ASN dan itu adalah kita yang ada di sini," ungkap Herman Suryatman, dikutip Senin (3/3/2025).
Lebih lanjut, Herman menyebut bahwa para istri ASN mempunyai peran penting dalam mendukung kinerja para suami yang bertugas sebagai ASN agar dapat bekerja optimal.
Apalagi secara nasional, bangsa ini tengah mengejar cita-cita Indonesia Emas di tahun 2045.