Pasalnya saat ini, lanjut Imran, Tim Labfor masih melakukan penyelidikan lanjutan sekaligus olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi kejadian.
Baca Juga:
Tegakkan Disiplin, Propam Polresta Tangerang Lakukan Penertiban kepada Para Personil
"Jadi keterangan Labfor itu, gas tersebut memenuhi satu ruangan padat. Nah ini masih diselidiki Labfor apa pemicunya. Karena gas bocor itu pasti ada pemicunya, ini yang belum ditemukan," pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan, petugas masih menyelidiki insiden ambruknya atap plafon di Margo City Mal, Depok. Laporan awal yang diterima Damkar Depok, ambruknya atap tersebut karena adanya ledakan tabung gas.
Baca Juga:
Cegah Penyebaran Covid-19, Polda Banten Lakukan Pengendalian dan Pembatasan Mobilitas
"Itu kan laporan warga jam 16.20, jadi anggota ke sana itu ya kalau untuk sementara ledakan tabung gas ya," kata Kabid Penanggulangan Bencana Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kota Depok, Denny Romulo, Sabtu (21/8/2021). (JP)