“Wisudawan Program Sarjana Terapan Ilmu Pemerintahan atas nama Suwandi, asal pendaftaran Sulawesi Tenggara menerima penghargaan Kartika Astha Brata, sedangkan 9 wisudawan lainnya mendapatkan penghargaan Kartika Sapta Abdi Praja yakni Denesha Putri Patricia Naseer asal pendaftaran provinsi DKI Jakarta, Ya Hanna Erviana asal pendaftaran Jawa Tengah, Ni Luh Gede Gita Putri Prita Sari asal pendaftaran Provinsi Bali, Muhammad Irfan Kurniawan asal pendaftaran provinsi Jawa Timur, Kadek Agus Yuda Permana asal pendaftaran Provinsi Bali, I Gede Bayu Adi Prabawa asal pendaftaran provinsi Bali, M. Sultthan Muna Akbarsyah asal pendaftaran provinsi Aceh, Stevan Sandro Tua Sagala asal pendaftaran provinsi Jawa Barat dan Raiden A.N. Fuy asal pendaftaran provinsi Nusa Tenggara Timur” ujarnya.
Sedangkan dari program Magister Terapan Ilmu Pemerintahan, Program Doktor Ilmu Pemerintahan dan Program Profesi Kepamongprajaan yang meraih wisudawan terbaik yakni Dr. Jufrirahman., M.Si yang merupakan Sekda Provinsi Sulawesi Selatan dengan IPK 3,869, Rihkal Jauhri Salendra., S.STP., M.Tr.IP yang bertugas pemerintah Kab. Sangihe dengan IPK 3,962 dan Tinla Tina Saprinawati., S.Sos., M.Si., AKp yang bertugas di Kabupaten Garut dengan IPK 3,89.
Baca Juga:
Prabowo, Hati-Hati
“Semoga para lulusan dapat menerapkan ilmu yang diperoleh dengan sebaik-baiknya, bermanfaat bagi bangsa, negara dan masyarakat serta dapat berbuat baik dan menjaga nama baik almamater dengan berperilaku yang baik dan positif dan menjunjung tinggi nilai-nilai kebaikan akademik”, pungkas Rektor IPDN.
[Redaktur: Mega Puspita]