“Ini merupakan sarana sosialisasi kepada masyarakat luas, bahwa olahraga catur tidak sekedar hobi, tapi ada prestasi yang bisa dijanjikan kedepannya,” kata Soedrajat Argadiredja.
Dikatakan, ada 44 peserta, sehingga pertandingan ini digunakan Sistem Swiss Manager. Hasil dari pertandingan beregu antara Kabupaten Bogor dengan Priangan Timur tersebut dimenangkan oleh atlet Percasi Kabupaten Bogor dengan skor 11-6.
Baca Juga:
Andalkan Putra Daerah, Tim Handball Putri Sabet Medali Emas
“Atas keberhasil itu pecatur Kabupaten Bogor mendapat hadiah dari Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Kota Banjar,” tegas Soedrajat Argadiredja.
Di tempat yang sama, Kepala Lapas Kelas IIB Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, Mohamad Maulana menambahkan, kegiatan pertandingan catur persahabatan dilakukan, selain untuk menyosialisasikan catur kepada masyarakat, juga sebagai sarana untuk memfamiliarkan Lapas Kelas IIB Kota Banjar, Jawa Barat kepada masyarakat.
“Setiap hari kami sosialisasikan kepada masyarakat agar tidak takut datang ke Lapas, karena semakin banyak masyarakat yang datang ke Lapas, maka pembinaan di Lapas bisa berjalan,” tandasnya. [rsy]