"Jahe adalah anti-inflamasi alami dan dapat membantu mengurangi peradangan kerongkongan yang berhubungan dengan GERD," kata ahli diet Kelly Kennedy dikutip dari Insider, Senin (6/9/2021).
3. Atur posisi tidurKetika merasa mual, seseorang kerap refleks rebahan. Namun rupanya, cara ini tak direkomendasikan dokter. Rebahan dengan posisi datar saat mual justru dapat menyebabkan muntah.
Baca Juga:
Benarkah Asam Lambung Mematikan? Dokter Ungkap Faktanya
"Penting untuk menggunakan gravitasi untuk keuntungan Anda dan menjaga kepala Anda tetap di atas perut Anda," kata Daniel Devine, MD, dokter penyakit dalam dan ahli geriatri di Devine Concierge Medicine.
Dengan begitu, seringkali pengidap asam lambung disarankan untuk tidur dengan posisi kepala lebih tinggi daripada badan, misalnya menggunakan menggunakan tumpukan beberapa bantal.
4. Makan pelan-pelanMakan terlalu banyak dan terburu-buru dapat memicu mual, khususnya pada pengidap asam lambung. Saat makan banyak, perut meregang sehingga timbul kembung, mulas, serta gerakan pencernaan yang berlebihan sehingga memicu rasa mual.
Baca Juga:
Cawapres Gibran Ungkap Penyakit Asam Lambungnya Sering Kumat Saat Kampanye
Devine menyebut, sejumlah makanan yang dapat mengatasi rasa mual seperti roti putih atau panggang, saus apel, sup, dan pisang. Yang pasti, hindari makanan pemicu asam lambung seperti makanan pedas, soda, dan alkohol.
5. Minum air putihSaat mual, minum air putih pun mungkin terasa tak nyaman. Akan tetapi Devine menyebut, amat penting untuk tetap mencukupi kebutuhan air putih saat mengalami mual asam lambung. Sebab dehidrasi akan memperburuk rasa mual. (JP)