Bukan itu saja, sambung Decan, pada saat pelantikan pengurus baru nanti, sekaligus pembukaan turnamen bola voli tingkat pelajar dan klub se-Kabupaten Bogor.
“Saya melihat selama ini, pelaksanaan turnamen cukup minim. Jadi, kasihan juga klub yang rutin berlatih, tapi jarang ikut kejuaraan tingkat Kabupaten Bogor. Maka dari itu, ke depan kita ingin turnamen bisa rutin digelar. Sebab, melalui turnamen, kita bisa melihat potensi atlet berbakat yang nantinya siap dibina di bawah naungan PBVSI Kabupaten Bogor,” tegas Dede Chandra Sasmita. (rsy)