Sesekali sang ibu tersenyum seakan siap mengantar kemana pun sang anak pergi.
Dalam unggahannya, akun tersebut menyebut pelaksanaan pernikahan itu dilakukan pada 23 Juli 2022 lalu.
Baca Juga:
Viral Mantan Polisi di Labuhanbatu Tuding Kapolres Terima Suap, Kasusnya SP3
Emak-emak itu pun tak lupa mendoakan sang anak agar menjadi imam yang baik terhadap calon istrinya.
"230722. Hari yang sangat dinanti.. Mengantar jagoan tunggalku melepas lajang... Doa Ibu semoga Ade menjadi Imam keluarga yang soleh dan bertanggung jawab... bisa membawa keluarga ade menjadi keluarga yang sakinah mawadah warahmah...Penuh berkah dan rahmat...aamiin allahumma aamiin," tulis akun tersebut seperti yang dilihat WahanaNews Jabar, pada Senin (1/8/2022).
Keterangan selanjutnya, emak-emak tersebut bersyukur telah mengantar anaknya hingga ke titik sekarang.
Baca Juga:
Perang Melawan Narkoba: Polda Sumut Ungkap 32 Kasus dan Sita 201 Kg Sabu, 272 Kg Ganja serta 40.000 butir Ekstasi
"Allhamdulillah bisa sampai di titik ini... Semoga yang Ibu berikan selama ini bisa diterima dengan baik... Walaupun merasa sangat banyak kekurangan dan belum bisa berikan yang terbaik untuk titipan Mu ini ya Rabb...Ya Rabb... Lindungi dan berkahilah selalu anakku beserta keluarganya...Aamiin allahumma aamiin," lanjut akun Lilis.
Di akhir keterangan, Lilis menyebut alasannya membonceng sang putra dengan mengendarai motor vespa klasik ke tempat pernikahan.
"#Maafkan ibu sudah tidak bisa gendong ade ya...Ade sudah gede...makanya ibu bonceng saja biar tidak berat," tutup akun Lilis.