WahanaNews Jabar-Banten | Pekerjaan proyek saluran air yang terletak di jalan Mawar Kelurahan Grogol Jakarta Barat, mendapat penilaian positif dari warga sekitar. Pasalnya, saluran air yang dikerjakan oleh pihak PT Duta Kreasi Indah (DKI) yang bersumber dari APBD DKI ini berjalan sesuai tenggang waktu yang ditentukan oleh pihak Sudin SDA Jakarta Barat.
"Kami warga disini menyambut positif dengan pembuatan saluran air tersebut," kata, Yanti salah seorang warga yang tinggal di wilayah Mawardi kepada awak media di lokasi kegiatan pembangunan proyek.
Baca Juga:
Proyek Saluran Pulomas Utara Disorot, Abdul Rauf Gaffar Terancam Dilaporkan ke APH
Yanti menambahkan, selaku warga berharap, dengan dibuatnya saluran air tersebut, banjir dikala musim penghujan ditempat kami ini segera teratasi. Apalagi dalam kurun 2 tahun terakhir, lokasi ini kerap banjir akibat genangan air yang saluran pembuangannya macet dan dangkal, khusus wilayah Kelurahan Grogol Jakarta Barat," ujar Yanti seraya menunjuk dan memperhatikan proses pembangunan saluran air.
Oleh karenanya kedepan, setelah rampung pengerjaanya diharapkan menjadi solusi mengatasi banjir setiap musim penghujan. Yanti menambahkan, sejatinya warga sudah lama mengajukan kepada pihak Rt dan Rw Kelurahan Grogol. Namun, baru tahun ini terealisasi.
Terkait dengan pekerjaan proyek saluran air yang dimaksud, dirinya tidak memahami berapa biaya dan berapa lama waktu proses pengerjaan saluran tersebut. Intinya, kami menyambut positif saja," ujarnya.
Baca Juga:
Dinas PUTR Kabupaten Sumedang Rehabilitasi 11 Daerah Irigasi untuk Petani Tembakau
Terpisah, pelaksanaan proyek dari PT Duta Kreasi Indah (DKI) Lansam Manalu mengatakan, proses pengerjaan saluran air ini hampir rampung, tinggal 20 persen lagi hingga menuju finising.
"Proyek yang bersumber dari APBD DKI dengan biaya 2 M lebih menghubungkan sisi utara dan selatan di wilayah jalan Mawardi Grogol Petamburan, dengan panjang kurang lebih 700 meter, dan tentu harus sesuai target kerja yakni September 2021," ujar Lansam. (JP)