WahanaNews-SUMEDANG | PT Indocore Perkasa merupakan perusahaan yang bergerak di bidang alat kesehatan (Alkes). Perusahaan tersebut berdiri sejak 24 Oktober 2000.
Head Of Marketing PT Indocore Perkasa, Joko Sucipto mengatakan, PT Indocore merupakan perusahaan yang sangat dikenal dan berfokus pada distribusi perangkat medis dan alat kesehatan mandiri di Indonesia.
Baca Juga:
ISF 2024 Dihadiri Para Pemimpin Dunia, PLN Jaga Pasokan Listriknya
"Kami juga adalah distributor yang ditunjuk resmi oleh Omron dan pemilik brand FamilyDr," ujarnya saat dihubungi WahanaNews Jabar, Rabu (19/10/2022).
Joko juga menyebutkan, pihaknya menyediakan alat kesehatan ChoiceMed, Neomed, HandBond, dan Happy Moonday yang sudah tersebar luas di Indonesia, khususnya Jawa Barat.
"Dan produk kami berfokus pada alat kesehatan mandiri yang memiliki manfaat nyata bagi kesehatan anggota keluarga," terangnya.
Baca Juga:
Kriyanusa 2024 di JCC, Ada Mitra Binaan PLN dan UMKM dari Berbagai Daerah
Selain itu, lanjut Joko, PT Indocore Perkasa juga turut fokus di bidang alkes penyakit kardiovaskular yang terdiri dari penyakit Jantung, diabetes, Ginjal, Kolesterol, dan Asam urat.
"Kami lewat FamilyDr nya mengenalkan 4 produk baru diantaranya Produk FamilyDr, Plester, oximeter, blood monitoring (alat mengecek hemoglobin, asam urat, gula darah, Kolesterol), body support, dan kondom," paparnya.
Sementara itu, Joko juga mengungkapkan jika produknya sudah tersedia di semua apotek, pasar modern, e-commerce, klinik, rumah sakit, dan dealer alat kesehatan terkemuka di seluruh Indonesia, termasuk Jawa Barat.