WahanaNews-GARUT | Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Garut terpilih Oban Subana ingin lebih memajukan dan menyolidkan Apdesi di masa kepemimpinannya.
"Kita akan berbagi pengalaman dan menggali potensi apa aja yang ada di Desa. Supaya desa-desa se-Kabupaten Garut lebih baik," ujarnya kepada WahanaNews Jabar, kemarin.
Baca Juga:
Redistribusi Lahan 2025: Garut Tetapkan 1.911 Bidang Tanah dalam Sidang GTRA
Diketahui, Oban Subana sebelumnya terpilih sebagai Ketua Apdesi Kabupaten Garut periode 2022 - 2027 dengan mengalahkan lawannya Asep S.
Oban Subana terpilih dengan meraih suara terbanyak dalam Musyawarah Cabang (Muscab) ke-IV DPC Apdesi Kabupaten Garut di Aula Hotel Santika Cipanas Kabupaten Garut pada Rabu (20/7/2022) kemarin.
Tercatat, di tahun 2021, Desa Sukalaksana Kecamatan Samarang yang di nahkodai Oban telah meraih prestasi penghargaan Desa Brilian 2021 di The Sultan Hotel & Residence, Jakarta.
Baca Juga:
"Champion Horse Racing 2025" Diharapkan Cetak Atlet Pacuan Kuda Garut Bertaraf Nasional dan Internasional
Hal tersebut menjadi dasar dan spirit bahwa melalui Apdesi yang di pimpinnya kedapan, desa yang lain bisa melahirkan karya-karya dengan potensi dan keunggulan masing-masing desa.
"Ada 420 desa yang di Garut, kedepan setiap desa harus memiliki 1 produk unggulan," katanya.
Jadi, lanjut Oban nanti Apdesi akan menyinergiskan Program Gubernur dan Dinas DPMD untuk mengadakan Expo khusus menampilkan pruduk-produk unggulan desa. [rsy]