SUMEDANG, WahanaNews.co | Jelang Pemilu 2024, Partai Gerindra telah mematangkan sejumah persiapan untuk merebut kekuasaan di DPRD Kabupaten Sumedang.
Mulai dari memantapkan struktur di tingkat Dewan Pimpinan Cabang (DPC), Pimpinan Anak Cabang (PAC) hingga tingkat ke ranting.
Baca Juga:
Bela Polisi NTT yang Bongkar Mafia BBM, Inilah Profil Politikus Rahayu Saraswati
"Kami juga sekarang sudah mulai membentuk saksi untuk nanti," ujar Ketua DPC Partai Gerindra Sumedang Heri Ukasah kepada WahanaNews.co, kemarin.
Heri yang juga menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dapil Sumedang, Majalengka dan Subang tersebut mengaku optimistis dapat merebut kekuasaan legislatif yang saat ini diduduki oleh PDI Perjuangan.
"Untuk Pemilu 2024 nanti, kami menargetkan untuk meraih 12 kursi di Sumedang. Sekarang kami di urutan kedua, nanti harus naik jadi urutan pertama," terangnya.
Baca Juga:
Prabowo Umumkan Kabinet Pemerintahan Minggu Malam Usai Dinner dengan Kepala Negara
Diketahui, pencapaian Partai Gerindra di Kabupaten Sumedang terbilang memiliki raport yang bagus. Dimulai dari hanya 1 kursi, kemudian terus naik hingga akhirnya saat ini mencapai 7 kursi.
Heri juga menambahkan, untuk setiap daerah pemilihan (dapil) di Kabupaten Sumedang, sudah 75% terpenuhi oleh bakal calon anggota legislatif.
"Padahal itu belum pendaftaran secara terbuka. Figur-figur sekarang sudah ada yang mulai masuk. Bahkan dari lintas partai juga sudah ada yang berkomunikasi," ungkapnya.