WahanaNews Jabar-Banten | Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti menyebutvaksin Pfizerkini bisa diberikan untuk usia 12 tahun ke atas. Di DKI, penyuntikan vaksin ini dilakukan di 16 lokasi.
Baca Juga:
PDHI Gorontalo Berikan Vaksinasi Gratis untuk Hewan Peliharaan
"Kementerian Kesehatan malam ini baru saja menginformasikan bahwavaksin Covid-19 Pfizerbisa untuk usia 12 tahun ke atas," kata Widyastuti dikutip dari detikcom, Senin (23/8/2021).
Adapun ke 16 lokasi yang menyuntikkan vaksin Pfizer adalah sebagai berikut:
Baca Juga:
Dinkes DKI Jakarta: Per 1 Januari 2024 Vaksinasi COVID-19 Berbayar
1. Puskesmas Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat
2. Puskesmas Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara
3. RSIA Family, Jakarta Utara
4. RSUD Tugu Koja, Jakarta Utara
5. RSPI Puri Indah, Jakarta Barat
6. RS Prikasih, Jakarta Selatan
7. Puskesmas Kelurahan Lebak Bulus, Jakarta Selatan
8. Puskesmas Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan
9. RSUD Jati Padang, Jakarta Selatan
10. Puskesmas Kelurahan Pancoran, Jakarta Selatan
11. UPK Kemenkes Rasuna Said, Jakarta Selatan
12. BPSDM Kemenkes Hang Jebat, Jakarta Selatan
13. Puskesmas Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur
14. RSKD Duren Sawit, Jakarta Timur
15. RS Tk. IV Kesdam Cijantung, Jakarta Timur
16. RS Islam Pondok Kopi, Jakarta Timur
Selain anak usia 12 tahun ke atas, vaksin Pfizer juga boleh diberikan kepada ibu hamil dan menyusui. Vaksin asal Amerika Serikat yang mengusung platform mRNA ini juga bisa digunakan pada kondisiimmunocompromised, seperti pengidap autoimun, komorbid berat, penyakit kronis, dan gangguan immunologi lainnya.
Distribusi vaksin Pfizer saat ini masih sangat terbatas, salah satu alasannya karena kebutuhan rantai dingin atau cold chain yang khusus. Vaksin ini membutuhkan penyimpanan pada suhu "super beku" yakni minus 90 hingga minus 60 derajat celcius.
"Vaksin Covid-19 Pfizerdiharapkan dapat dimanfaatkan secara optimal yaitu 6 dosis per vial. Vaksin dan logistik lainnya didistribusikan sesuai alur distribusi vaksin ke Suku Dinas Kesehatan, Suku Dinas Kesehatan ke Puskesmas Kecamatan, dan Puskesmas Kecamatan ke Fasilitas Pelayanan Vaksinasi," jelas Widyastuti. (JP)