WahanaNews-SUMEDANG | Pusdalops BPBD Kabupaten Sumedang, Dede Padilah melaporkan adanya korban tewas seorang bocah berusia 6 tahun di perairan Waduk Jatigede, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Selasa (26/7/2022).
Diketahui, korban tenggelam saat sedang berenang bersama dua temannya di sekitaran area rakit pemancingan di perairan Lebak Loa, Desa Sekarasih, Kecamatan Jatigede
Baca Juga:
Seorang Bocah Tenggelam di Sungai Digoel Berhasil Ditemukan Tim SAR Gabungan
"Jadi korban saat itu meloncat ke dalam air untuk berenang namun tidak muncul lagi ke permukaan," ungkap Dede.
Dede mengatakan, korban meninggal adalah bocah bernama Cece (6), Warga Dusun Cibunut, Desa Sekarasih Kecamatan Jatigede Kabupaten Sumedang.
"Dua teman korban ini tidak berdaya menolong korban, jadi mereka langsung mencari pertolongan kepada warga," terangnya.
Baca Juga:
Nelayan Hilang di Waduk Jatigede Sumedang, Sampai Hari Ini Belum Ditemukan
Kemudian, lanjut Dede, salah seorang warga bernama Karma Jaya yang saat itu tidak jauh dari lokasi kejadian, langsung mendatangi lokasi saat mengetahui kejadian itu.
Namun nahasnya, korban saat itu tidak dapat diselamatkan serta ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia.
"Korban saat itu ditemukan sudah meninggal dunia oleh saksi Karma Jaya," ujarnya.