Jabar.WahanaNews.co - Perayaan Hari Raya Idul Fitri menjadi momen kebahagiaan bagi umat muslim diseluruh dunia. Bahkan saat ini, tren lebaran sudah menyebar ke seluruh kalangan umat, tak terkecuali umat non muslim.
Pasalnya, tak hanya kebahagiaan dan saling memaafkan, di momen lebaran, umat muslim memiliki tradisi untuk menghidangkan sejumlah kudapan khas lebaran, salah satunya yakni ketupat.
Baca Juga:
5 Hidangan Wajib saat Lebaran, Favorit Kamu yang Mana Nih?!
Nah! Tak hanya ketupat, ada sejumlah menu hidangan lainnya yang wajib disediakan sebagai teman ketupat. Apa saja? Berikut 5 menu wajib lebaran yang biasa ditemukan:
1. Opor Ayam
Menu satu ini sudah pasti menjadi menu utama sebagai pelengkap ketupat. Takkan ada yang ketinggalan untuk menyediakan menu opor ayam ini saat lebaran.
Baca Juga:
5 Hidangan Wajib saat Lebaran, Favorit Kamu yang Mana Nih?!
2. Sambal Kentang
Menu pelengkap ketupat selanjutnya yakni sambal kentang. Baik itu dicampur dengan ati ampela, petai, atau hanya sebatas kentang saja.
3. Rendang
Rendang menjadi menu tambahan lain yang tak kalah ketinggalan untuk melengkapi sajian ketupat. Bagi pecinta daging, rendang pasti tidak akan absen disajian lebaran.
4. Sayur Krecek
Meski sudah ada opor ayam, sayur krecek yang juga berbahan dasar santan ini juga seringkali ditemukan sebagai pelengkap ketupat di momen lebaran. Sayur krecek pun biasa dijadikan menu opsional saat opor ayam sudah terasa bosan.
5. Sambal Goreng
Berbeda dengan sajian sambal kentang, sambal goreng tentu saja menjadi salah satu pelengkap ketupat. Meski sudah ada sambal kentang, pastinya sambal goreng tidak akan pernah absen di meja makan sebagai pelengkap ketupat.