WahanaNews-Depok | DPW Front Pembela Merah Putih (FPMP) Jawa Barat siap bermitra dengan pemerintah untuk membangun kesejahteraan rakyat. Hal tersebut disampaikan saat melakukan serah terima jabatan, dari Hendra Amara ke Mulyadi Pranowo di Gedung SMK 1 PRGI Kelurahan Kalimulya, Kecamatan Cilodong,
“Ini serah terima dari saya Ketua DPW FPMP Jabar periode 2015-2022, kepada Pak Mulyadi ketua DPW FPMP Jabar yang terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Wilayah pada 13 Februari lalu di Kabupaten Bogor,”
Baca Juga:
Pebalap Depok Bikin Merah Mutih Berkibar di Mandalika
Hendra pun berpesan kepada Mulyadi dan pengurus baru untuk senantiasa semangat dalam mengurus organisasi. Sebab, kedepan banyak tantangan dan kendala. Kemudian, program yang sudah berjalan dapat dilanjutkan, dan yang belum tinggal digerakkan dengan penuh semangat.
“FPMP diharapkan menjadi organisasi yang dapat memberikan keteladanan kepada masyarakat, karena membawa lambang negara, bendera kita Merah Putih, simbol persatuan dan kesatuan yang memiliki sejarah panjang. Jadi, tidak boleh sembarangan dalam melaksanakan kegiatan,”
Dia pun meminta agar pengurus baru dapat segera melakukan konsolidasi dengan Pemprov Jabar dan Pemda di kabupaten/kota yang ada di Jabar agar dapat bersinergi dan bermitra dengan FPMP.
Baca Juga:
Lebih Dekat dengan Lurah Pancoranmas, Mohammad Soleh: Dari Gowes, Sambangi Warga Bantaran Kali
“Yang masih menjadi PR sendiri adalah pembinaan ke DPD-DPD di daerah, untuk mempersatukan dan menjalin kekompakan di organisasi,”
Sementara, Mulyadi Pranowo pun siap melanjutkan program yang sudah dijalankan di era kepengurusan Hendra Amara dan menguatkan DPD di kabupaten/kota yang ada di Jabar.
“Setelah legal formal ada, kami akan audiensi ke pimpinan daerah, dari gubernur, Pangdam, walikota, bupati. Target awal, kami akan menguatkan 10 DPD dari 27 DPD yang ada di Jawa Barat, setelah itu kami akan kembangkan pelan-pelan,”