WahanaNews-Depok | Kelurahan Duren Seribu (Duser) memiliki Progam unggulan yaitu, Pekarangan Pangan Lestari (P2L) yang dibuat Kelompok Wanita Tani (KWT) Anggrek yang berlokasi di RT 01/02, Kelurahan Duren Seribu, Kecamatan Bojongsari.
Program ini merupakan hasil inovasi dari KWT yang bekerja sama dengan Kader PKK Kelurahan Duren Seribu. Bergerak dalam bidang perkebunan rumahan, membuat P2L sukses dibuat di wilayah tersebut.
Baca Juga:
Pebalap Depok Bikin Merah Mutih Berkibar di Mandalika
Menurut Ketua TP PKK Kecamatan Bojongsari Nur Kamelia, program ini sangat bagus, karena memanfaatkan potensi yang ada di wilayah Duser.
“Hal ini sungguh inovatif yang positif, memanfaatkan pekarangan warga yang masih kosong, sangat saya apresiasi,”
Di lokasi yang sama, Ketua TP PKK Kelurahan Duren Seribu Eti Lahmudin menyampaikan, inovasi dibuat bersama dengan unsur kekeluargaan.
Baca Juga:
Lebih Dekat dengan Lurah Pancoranmas, Mohammad Soleh: Dari Gowes, Sambangi Warga Bantaran Kali
“Kita mulai dari kecil-kecilan dulu, memanfaatkan pekarangan warga yang tersisa,” ucap Ketua TP PKK Kelurahan Duren Seribu Eti Lahmuddin.
Walau dimulai dari lingkup yang kecil, nyatanya program ini sukses membantu menaikkan ekonomi warga sekitar. “Yang merawat kan warga sini juga, jadi ya hasilnya buat mereka juga, kami hanya memantau,”
Jika hasil panen tiba, Para Kader PKK dan anggota KWT tentunya ditemani oleh warga sekitar, segera memanen tomat agar hasilnya bisa langsung dirasakan warga. “Kita Panen, lalu kita pilih mana yang layak dijual dan mana yang masih bisa dikonsumsi pribadi,”